Ingin Membeli Mobil Secara Kredit? Pahami Sistem Perhitungannya

Setiap orang pasti memiliki mobil impian, namun tidak semuanya beruntung untuk membelinya karena keterbatasan biaya. Namun, jika Anda membutuhkan mobil untuk kebutuhan sehari-hari Anda bisa membeli secara kredit. Bahkan dengan membeli mobil secara kredit akan lebih membantu kondisi keuangan Anda tetap stabil. Jika Anda berminat ingin membeli mobil secara kredit, ada baiknya Anda simak penjelasan mengenai simulai pembayaran kredit sebagai berikut:

1. Menentukan Jumlah DP

Jika Anda membeli mobil seharga 150 Juta dengan ketetapan dp 20%, maka uang dp yang harus Anda keluarkan yaitu sekitar 30 Juta. Jumlah minimum dp biasanya akan ditetapkan oleh pihak bank atau leasing dan jumlah 20% merupakan besaran dp pada umumnya. Akan tetapi di SEVA.id kamu bisa memilih dp hanya sebesar 15% saja.

Untuk mengetahui rumusan uang 30 juta diperoleh dari mana, Anda bisa melakukan perhitungan secara detail

Uang DP = 15% x keseluruhan harga mobil,

15% x 150 Juta = Rp. 22,5 Juta.

2. Menentukan Jumlah Pokok Kredit

Setelah melakukan perhitungan besaran dp yang dibutuhkan, Anda juga bisa menghitung jumlah sisa kredit atau pokok kredit yang harus dibayarkan. Dalam perhitungannya tidaklah sulit, seperti berikut

PK = Jumlah harga mobil – DP

Artinya jika harga mobil sebesar Rp.150 Juta -Rp. 22,5 Juta = Rp.127,5 Juta

3. Menentukan Tarif Bunga

Setelah menghitung jumlah pokok kredit, Anda bisa menghitung besaran tarif bunga yang wajib dibayarkan terlebih dahulu. Caranya, Anda bisa kalikan antara pokok kredit dengan persentase tarif bunga yang telah ditentukan sesuai dengan tenor atau jangka waktu yang telah disepakati sebelumnya.

TB = PK X TB%

Apabila Anda mengambil tenor 5 tahun, maka presentase jumlah tarif bunganya yaitu sebear 10%.

Hasilnya Rp.127,5 Juta x 10% = Rp. 12,7 Juta X 5 Tahun = Rp.76,2 Juta.

Pastikan Anda memilih leasing dengan bunga rendah seperti SEVA, karena di SEVA. Id Anda bisa mendapatkan bunga mulai dari 0% saja. Tentu itu akan menguntungkan sekali bukan.

4. Menentukan Jumlah Cicilan

Dalam melakukan perhitungan jumlah cicilan kredit mobil bisa dilakukan dengan cara cepat. ketika Anda nantinya sudah memperoleh besar bunga kredit yang wajib dibayarkan selama 3 tahun, maka Anda tinggal masuk dalam perhitungan besaran kredit yang harus dibayarkan.

Caranya yaitu dengan menambahkan pokok kredit atau pk dengan tarif bunga atau TB, kemudian dibagi dengan jangka waktu atau JW.

Hasilnya yaitu (Rp.127,5 Juta+Rp.76,2 Juta) : 5 tahun (60 bulan) = Rp.3,3 Juta.

5. Menentukan Biaya Adminitrasi dan Biaya Asuransi

Anda juga perlu melakukan perhitungan tarif asuransi kendaraan yang wajib dibayarkan, untuk caranya sendiri yaitu 9,5% x total keseluruhan harga mobil

9,5%x Rp. 150 Juta – Rp.14,25 Juta

Sedanngkan untuj biaya administrasi dalam pengajuan kredit mobil selama lima tahun umumnya sekitar Rp.1.000.000

Total uang yang harus dipersiapkan Anda untuk pembayaran kredit mobil awal yaitu

Uang DP + Tarif Asuransi + Cicilan Bulan Pertama + Administrasi

Rp. 22.500.000 + Rp. 14.500.000 + Rp. 3.300.000 + Rp. 1.000.000 = Rp. 41.300.000

Mungkin dengan membeli mobil secara kredit membuat pemikiran Anda jika di totalkan secara keseluruhan jauh lebih mahal. Akan tetapi, hal ini justru salah karena Anda akan lebih diuntungkan dalam mengatur kondisi keuangan. Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang sangat besar dalam satu waktu.

Tenang saja, sekarang sudah banyak perusahaan penyedia layanan kredit mobil yang memberikan Bunga mulai dari 0% dan bahkan dp mobil hanya sebesar 15% saja. Salah satu yang memberikan layanan tersebut adalah SEVA. SEVA merupakan salah satu platform penyedia layanan kredit mobil yang telah bekerja sama dengan perusahaan besar ASTRA. Tentu dengan mendegar namanya saja sudah tidak asing lagi, salah satu perusahaan otomotif terbesar dan tentunya sudah banyak dipilih oleh masyarakat.